Sabtu, 18 Februari 2012

SMP SATU ATAP N 2 BANJAR BUKAN SEKOLAHAN YANG KEKURANGAN ATAP PACU DENGAN TUGAS POKOK DAN FUNGSI (TUPOKSI)

Hujan gerimis pagi itu tidak menyurutkan hati seorang kepala sekolah SMP Satu Atap Negeri 2 Banjar untuk melaksanakan kegiatan demi kegiatan di sekolah yang terletak di sebuah desa Bali Aga Desa Tigawasa. SMP Satu Atap N 2 Banjar merupakan sekolah Satu Atap ke-2 di kecamatan Banjar. Sekolah yang terletak di dataran tinggi wilayah kecamatan Banjar. Walaupun begitu, sekolah ini menjadi salah satu mutiara terpendam di daerah perbukitan. Walaupun berada di daerah yang cukup jauh dari perkotaan dan menyandang status sekolah “Satu Atap”, tidak menjadikan SMP Satu Atap Negeri 2 Banjar sebagai sekolah-sekolahan ataupun sekolah yang kekurangan atap seperti yang dipelesetkan oleh beberapa orang yang belum mengenal dan memahami keberadaan SMP Satu Atap. Sekolah yang kini dipimpin oleh A.A. Suantara, S.Pd ini telah menunjukkan kemajuan dengan berbekal semangat bersaing yang tinggi. Hal ini didukung oleh 15 orang tenaga pendidik dan 6 orang tenaga kependidikan serta berbagai inovasi dilakukan. Pertengahan Januari tepatnya 14 januari 2012 telah diadakan workshop yang diikuti oleh guru-guru SMP Satu Atap N 2 Banjar dan Guru SDN 3 Tigawasa. Putu Agus Eka Mastika Yasa, S.Pd dalam kegiatan ini sebagai panitia, dan sekaligus sebagai Kaur Kurikulum menyampaikan bahwa kegiatan workshop dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari keberhasilan SMP Satu Atap N 2 Banjar dalam memperoleh Bantuan Peningkatan mutu dan Keterampilan. Mastika menambahkan bahwa tema dari workshop ini adalah Meningkatkan Kapasitas Pendidik dan Tenaga Kependidikan SMP Satu Atap N 2 Banjar. “Tujuannya adalah untuk meningkatkan kemampuan pendidik dan tenaga kependidikan (khususnya di SMP Satu Atap N 2 Banjar) dalam merumuskan administrasi guru dan memahami lebih mendalam pengimplementasian karakter bangsa dalam silabus maupun RPP”, tegas Mastika ketika ditemui TPI (28/1). Pada kegiatan ini yang menjadi narasumber adalah I Made Arduita, S.Pd. Beliau memberikan saran atau masukan kepada guru dan kepala sekolah terkait dengan cara menyususn RPP dan silabus yang baik dan benar. Di sela-sela menjadi narasumber, Arduita sangat menekankan Tugas Pokok dan Fungsi (TUPOKSI). “Jika tupoksi sudah dijalankan, niscaya suasana sekolah akan kondusif, sing ada ane lakar ngurusang anak len”, tegas Arduita. Selain kegiatan workshop, pada semester genap ini, siswa SMP Satu Atap N 2 Banjar khususnya kelas 7 dan 8 memperoleh pelajaran tambahan yaitu keterampilan (membuat kue kering). Luh Putu Sri Wahyuni, S.Pd sebagai salah satu pembina kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan setiap hari Jumat pada jam ke 7. Kadek Mastiasih yang juga pembina kegiatan menambahkan, dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut siswa memperoleh pengalaman baru dan tentunya suatu keterampilan yang bisa membantu mereka dikemudian hari. “Sebagai pendukung kebgiatan pembelajaran, sekolah kami telah memperoleh bantuan sejumlah buku. Walaupun tidak memiliki ruang perpustakaan khusus, kami menempatkan buku-buku yang kami miliki di ruang guru”, ujar Kaur Sarana Prasarana, Pak Putu Suartika. Terinspirasi dari pepatah tak ada rotan akar pun jadi, Pak Putu mengusahakan tempat untuk meletakkan dan menyusun buku-buku yang kami miliki sehingga siswa bisa memanfaatkan buku-buku tersebut. “Siswa kamipun terlihat sangat antusias memiliki perpustakaan pojok”, ujar Suartika. Banyak siswa yang datang ke perpustakaan pojok saat jam istirahat. Dalam ruang perpustakaan yang sekaligus ruang guru tersebut sering terlihat keakraban tidak hanya antar siswa tetapi juga antara guru dan siswa. Untuk kegiatan kesiswaan, Ni Putu Ayu Winursita Dewi, S.Pd., sebagai Kaur Kesiswaan menyampaikan, berbagai ekstrakurikuler dilaksanakan di SMP Satu Atap N 2 Banjar. Kegiatan ekstrakurikuler wajib diikuti oleh seluruh siswa, disesuaikan dengan minat dan bakat mereka. Kegiatan-kegitan tersebut antara lain: Mekidung yang dibina oleh Putu Suartika, S.Pd; Majejaitan dibina oleh Putu Bidariyani, S.Ag dan Dayu Komang Suarsini, KSP Matematika dibina Putu Agus Eka Mastika Yasa, S.Pd; KSP IPA dibina Luh Dewi Hannawati, S.Pd; KSP Bahasa Inggris dibina Ni Putu Ayu Winursita Dewi, S.Pd; Tari dibina Kadek Mastiasih; Pencak Silat dibina Putu Rentiasa; Atletik dibina oleh Wayan Mahardika; dan TIK dibina oleh Putu Eka Perasetia. Ditambahkan pula, untuk kegiatan kesiswaan kami telah melaksanakan latihan kepemimpinan untuk OSIS baru Tapel 2012/2013. Kegiatan yang dilaksanakan sebagai salah satu pengimplementasian krakter bangsa di sekolah tersebut diharapkan dapat membimbing siswa kami khususnya pengurus OSIS untuk menjadi siswa yang mandiri, memiliki semangat kebangsaan dan lebih mengenal kegiatan dalam organisasi. Hal yang membanggakan ditambahkan oleh Pak Agung, dalam kegiatan porsenijar tingkat kecamatan yang dilaksanakan pada Kamis, 26 Januari 2012 bertempat di lapangan Kaliasem, siswa SMP Satu Atap memperoleh juara 1 lari 400 meter putri yang diraih oleh Komang Eriani dari kelas VIII. Selain itu pada lari 400 meter putra dan 100 meter putra, siswa kami menempati masing-masing juara ke-2 yang diraih oleh Putu Astika dan Putu Eka Sudiantika. Komang Eriani juga meraih juara 2 pada lari 100 meter putri. Sementara itu Kadek Agus Dian Mana Putra meraih juara 3 lari 200 meter putra. Diakhir perbincangan dengan TPI, Agung Suantara berharap agar sekolahnya menjadi sekolah yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar dan masyarakat desa Tigawasa pada khususnya. Agung Suantara juga setuju dengan pendapat Arduita di depan tadi, karena jika Tupoksi benar-benar dijalankan, nisacaya sekolah akan kondusif dan semua akan berjalan lancar. Selain itu, Agung Suantara berterimakasin kepada masyarakat yang sudah memberikan kepercayaan mereka dengan menyekolahkan anaknya di SMP Satap Negeri 2 Banjar ini. “tentunya sekolah kami tidak lagi dianggap sebagai sekolah yang kekurangan atap”, pungkas Agung Suantara seraya tersenyum ramah. (rvn)

PEKAN OLAH RAGA DAN SENI PELAJAR (PORSENIJAR) KECAMATAN BANJAR TINGKATKAN SPORTIFITAS DAN KUALITAS

Banjar - Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat (men sana in conpori sano), itulah pepatah yang menginspirasi kegiatan yang diadakan di kecamatan Banjar tepatnya di lapangan Kaliasem. Pekan olah raga dan seni pelajar (porsenijar) begitu olahragawan menyebutnya. Porsenijar ini dilaksanakan oleh Kecamatan Banjar pada jumat (25-26/1) dengan melibatkan seluruh guru olahraga di kecamatan Banjar, dan keseluruhan atlit dari masing-masing gugus sebanyak 230 orang siswa. Ketua panitia Gusti Ketut Widia, S.Pd., mengatakan bahwa kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dan diperkirakan di kabupaten akan dilaksanakan pada minggu ketiga bulan Februari 2012. Selain itu menurut Widia, Porsenijar kali ini selain diikuti oleh sekolah negeri juga diikuti oleh sekolah non formal PKBM Widya Aksara Banjar Paket B, C Tigawasa. “saya berharap agar ada salah satu dari mereka yang bisa menjadi juara”, ujar Widia. Pengumuman pemenang dilaksanakan pada hari kedua yaitu hari Sabtu (26/1). Widia menyampaikan bahwa untuk kategori SD lari 60 m dimenangkan oleh dari SD No.1 Gobleg (juara I), dari SD No. 3 Pedawa (juara II), dan Komang Desi Wulandari dari SD No 10 Banjar (juara III). Lari 80 m dimenangkan berturut-turut oleh Gede Mahardika dari SD No 2 Pedawa, Komang Sumarateka dari SD No.2 Kaliasem, Putu Ari Acintya dari SD No. 1 Temukus. Selanjutnya untuk lompat jauh Putri berturut turut dimenangkan oleh Kadek Erlin Aristiani dari SD No. 2 Kaliasem, Komang Dayuh Atini dari SD No. 3 Kaliasem, dan Ni Kadek Jorianti dari SD No. 2 Tigawasa.sedangakan lompat jauh putra dimenangkan oleh Komang Gunawan dari SD No.1 Kaliasem, Kadek Kris Ardana dari SD No. 10 Banjar, dan Putu agus Ariawan dari dari Sd No. 3 Munduk. Pada tolak peluru putri dimenangkan oleh Komang Arlin Mas Cahaya Ningsih dari Sd No. 1 Cempaga, Putu Mega Riantari dari SD No. 2 Pedawa, dan Komang Winda Apriani dari SD No. 2 Kaliasem. Kemudian pada lompat tinggi putri dimenangkan oleh Putu Sumerta Sari dari SD No. 5 Gobleg, Kadek Devi Lestari dari SD No 1 Temukus, dan Luh Tiara Ayu Pratiwi dari SD No. 1 Temukus. Pada kelas tolak peluru putra dimenangkan berturut turut oleh Kadek Pendi Sepriantika dari SD No. 2 Pedawa, Komang Gunawan dari SD No. 1 Kaliasem, dan Kadek Apriliawan dari SD No. 3 Temukus. Kemudian untuk lompat tinggi putra dimenangkan oleh Kadek Agus Indrawan dari SD No. 1 Temukus, Komang Gunawan dari SD No. dari SD No. 3 Temukus, dan Ketut Budi Arya Artana dari SD No. 4 Temukus. Sedangkan untuk juara SMP bisa dilihat pada table perolehan juara di bawah ini. NO CABANG ATLETIK NAMA ASAL SEKOLAH 1 Lari 100 m Putri 1. Ketut Sopriani SMPN 3 Banjar 2. Komang Arisa Anggun C SMPN 3 Banjar 3. Ni Komang Eriani SMP Satap Negeri 2 Banjar 2 Lari 100 m Putra 1. Komang Sumadana SMPN 3 Banjar 2. Putu Eka Sudiantika SMP Satap Negeri 2 Banjar 3. Dewa Komang Sabtuawan SMPN 1 Banjar 3 Lari 200 m Putri 1. Putu Novi Widiantari SMP Satap Negeri 1 Banjar 2. Komang Novi Indayani SMPN 1 Banjar 3. Komang Risma Sri Wahyuni SMPN 2 Banjar 4 Lari 200 m Putra 1. Dede Wahyu Rismantaka SMPN 3 Banjar 2. Putu Andre Budiartana SMPN 3 Banjar 3. Ketut Hedy Hermawan SMPN 1 Banjar 5 Lari 400 m Putri 1. Ni Komang Eriani SMP Satap Negeri 2 Banjar 2. Made Wangi Eka Budi SMPN 1 Banjar 3. Ida Ayu Komang Dina L. SMPN 1 Banjar 6 Lari 400 m Putra 1. Edi Suarnaya SMPN 3 Banjar 2. Putu Candra SMPN 2 Banjar 3. Putu Kris Ariantika SMPN 2 Banjar 7 Lari 800 m Putri 1. Ni Kadek Riantini SMPN 3 Banjar 2. Komang Ariska Devi SMPN 2 Banjar 3. Kadek Mita Krisnayani SMP Satap Negeri 1 Banjar 8 Lari 800 m Putra 1. Gede Candra Utama SMPN 3 Banjar 2. Komang Arta SMPN 1 Banjar 3. Ketut Suardika SMPN 1 Banjar 9 Lari 1500 m Putri 1. Ni Putu Fera Yuliatia Dewi SMP Satap Negeri 1 Banjar 2. Luh Apriasih SMPN 3 Banjar 10 Lari 1500 m Putra 1. Komang Adi Sayana SMPN 3 Banjar 2. Gede Suartika SMPN 1 Banjar 3. Ketut Gelgel Ariada SMPN 1 Banjar 11 Lari 5000 m Putra 1. Kadek Edi Suarnaya SMPN 3 Banjar 2. Gede Candra Utama SMPN 3 Banjar 3. Kadek Noya Redianto SMP Satap Negeri 1 Banjar 12 Lompat Jauh Putri 1. Komang Anisa Anggun SMPN 2 Banjar 2. Ketut Sopriani SMPN 3 Banjar 3. Desak Kadek Ayu Asrini SMPN 1 Banjar 13 Lompat Jauh Putra 1. Made Yudi Indra Permana SMPN 3 Banjar 2. Ketut Restiasa SMP Satap Negeri 1 Banjar 3. Ketut Adi Saputra SMPN 2 Banjar 14 Lompat Tinggi Putri 1. Komang Apriani SMPN 3 Banjar 15 Lompat Tinggi Putra 1. Miko Surya SMPN 3 Banjar 2. Made Yudi Indra Permana SMPN 3 Banjar 3. Komang Adik Sayana SMPN 3 Banjar 16 Lempar Lembing Putri 1. Putu Ayuk Ariani SMPN 3 Banjar 17 Lempar Lembing Putra 1. Komang Adik Sayana SMPN 3 Banjar 18 Tolak Peluru Putri 1. Kadek Sita Prismayanti SMPN 2 Banjar 2. Putu Mira Arista Dewi SMPN 3 Banjar 3. Putu Wiwin Andriani SMPN 3 Banjar 19 Tolak Peluru Putri 1. Ketut Hedy Hermawan SMPN 1 Banjar 2. Gede Dedi Sastrawan SMPN 3 Banjar 3. Dewa Km. Candra Wibawa SMPN 3 Banjar 20 Lempar Cakram Putri 1. Komag Apriani SMPN 3 Banjar 21 Lempar Cakram Putra 1. Dewa Km. Candra Wibawa SMPN 3 Banjar 2. Komang Mas Yudiarta SMPN 3 Banjar 22 Lompat Jangkit 1. Made Yudi Indra Permana SMPN 3 Banjar 2. Ketut Restiasa SMP Satap Negeri 1 Banjar Selanjutnya untuk katagori SMA pada cabang Lari 100 m putra berturut-turut dimenangkan oleh Kadek Eka Iswarayasa dari SMAN 2 Banjar, Gede Agus Eka Mahendra dari SMAN 1 Banjar, dan Gede Suadnyana dari SMAN 1 Banjar. Lari 100 m putri dimenngkan oleh Ni Ketut Vera Setianingsih dari Paket C Nusa Indah Tigawasa, Ayu Nia Marista dari SMAN 1 Banjar, dan Putu Eka Suwianti dari Paket C Nusa Indah Tigawasa. Untuk lari 200 m putra dimenangkan oleh Made Yogi Pramana dari SMAN 2 Banjar, Gede Naya Artana SMAN 1 Banjar, dan Gede Nova Eliarta dari SMAN 1 Banjar. Kemudian untuk lari 400 m putri dimenangkan oleh Ni Ketut Vera Setianingsih dari Paket C Nusa Indah Tigawasa. Lari 400 putra dimenangkan oleh Gede Suadnyana dari SMAN 1 Banjar, Kadek Ena Suastika dari Paket C Nusa Indah Tigawasa, dan Kade Edi Dwipayana dari SMAN 1 Banjar. Selanjutnya untuk lari 800 m putri dimenangkan oleh Made Riki Juli Artasih dari SMAN 1 Banjar. Lari 800 m putra dimenangkan oleh Komang Edi Artana dari SMAN 1 Banjar, Putu Indrawan Sukadana dari SMAN 1 Banjar, dan Kadek Muliana Sartika dari SMAN 1 Banjar. Lari 1500 putri diraih oleh Rika Sari Adnyani dari SMAN 1 Banjar, dan Made Arianti dari SMAN 1 Banjar. Lari 1500 putra dilaraih oleh Putu Sudikarya dari SMAN 2 Banjar, dan Gede Naya Artana dari SMAN 1 Banjar. Selanjutnya untuk jalan cepat 5000 putra dimenangkan oleh Putu Sudiawan Ariana dari SMAN 2 Banjar, dan I Made Rudi Sutrisna dari SMAN 1 Banjar. Lompat Jauh putri dimenangkan oleh Luh Sri Hulandari dari SMAN 2 Banjar, Ni Ketut Vera Setianingsih dari Paket C Nusa Indah Tigawasa, dan Putu Eka Suwianti dari Paket C Nusa Indah Tigawasa. Lompat jauh putra dimenangkan oleh Agus Eka Mahendra dari SMAN 1 Banjar, Nyoman Darmawan SMAN 2 Banjar, dan Komang Argita dari SMAN 2 Banjar. Lompat tinggi putri dimenangkan oleh Luh Sri Hulandari dari SMAN 2 Banjar. Lompat tinggi putra dimenngkan oleh Nyoman Darmawan SMAN 2 Banjar, Komang Argita dari SMAN 2, dan Komang Ari Wirantika dari Paket C Nusa Indah Tigawasa. Selanjutnya untuk Lompat jangkit putra dimenangkan oleh Sang Putu Davis Saputra dari SMAN 2 Banjar, dan Kadek Eka Iswarayasa dari SMAN 2 Banjar. Kemudian untuk tolak peluru putri dimenangkan oleh Kadek Ayu Nia Marista dari SMAN 1 Banjar, dan Putu Eka Suwianti dari Paket C Nusa Indah Tigawasa. Sedangkan untuk tolak peluru putra dimenangkan oleh Ena Muliawan dari SMAN 1 Banjar, Sang Putu Davis Saputra dari SMAN 2 Banjar, danPutu Indrawan Sukadana dari Sang Putu Davis Saputra dari SMAN 2 Banjar. Diakhir perbincangan dengan TPI, Ka UPP Kecamatan Banjar I Putu Sutama, S.Pd., M.Si., yang pada kesempatan itu memantau kegiatan porsenijar mengatakan bagaimana antusias panitia melaksanakan porsenijar dan semngat peserta mengikuti porsenijar. ”saya bangga kepada mereka yang sudah berpartisipasi mengikuti porsenijar, apalagi untuk porsenijar kali ini diikuti oleh sekolah pendidikan kesetaraan paket B dan C, tentunya akan lebih lengkap”, terang Sutama. Selain itu Sutama berharap agar kegiatan berjalan lancar, dan ke depannya bisa menjadi lebih baik dari sekarang. Salam olahraga! (rvn)